Efek Blog

Wednesday, 18 June 2014

Global Update Tahitian Noni By Kelly Olsen - Perkenalan Produk Utama Morinda

Perkenalan Produk Utama yang akan mengubah pandangan Anda terhadap Morinda dan peluang bisnis yang ditawarkan

Ia'Orana semuanya !

Saat ini kita sedang bertanding ! Dan ini adalah pertandingan yang paling menggairahkan ! Dan berita baiknya adalah kita memiliki banyak kelebihan. Mari saya jelaskan disini.

Tanpa sedikitpun keraguan, masalah penuaan adalah fokus baru dari industri kesehatan. Permasalahan ini sudah menjadi pembicaraan selama bertahun - tahun hingga mencapai suatu titik dimana hampir semua penemuan, semua penelitian dan semua produk serta teknologi diarahkan untuk membantu kita semua untuk hidup lebih muda dan memiliki kualitas hidup yang lebih baik.

Tentu saja, kelebihan yang dimiliki Morinda adalah penelitian mengenai A.G.E muncul disaat masalah penuaan mulai menjadi fokus. Sebagai klarifikasi, selama bertahun - tahun "anti-penuaan" telah menjadi manfaat kesehatan penting yang dicari oleh banyak orang. Namun informasi mengenai penyebab utama penuaan masih kurang jelas atau lengkap. Ilmu pengetahuan mengenai A.G.E membuktikan bahwa inilah penyebab utama terjadinya proses penuaan dan informasi ini mulai mengubah industri penuaan secara menyeluruh. Kita sudah menyaksikan bahwa ilmu pengetahuan mengenai A.G.E mulai membentuk suatu perekat kohesif yang menyatukan seluruh industri ilmu pengetahuan, penelitian dan produk anti-A.G.E .

Saya perlu bantuan Anda untuk melihat konteks ukuran industri yang sedang terbentuk saat ini di seluruh dunia sehubungan dengan ilmu pengetahuan dan penelitian A.G.E

Pikirkanlah industri yang berhubungan dengan kesehatan di bawah ini :
  • Anti-oksidan.
  • Minuman dan suplemen buah super.
  • Nutrisi olahraga.
  • Produk manajemen berat badan.
  • Vitamin, mineral dan suplemen herbal.
  • Perawatan kulit wajah
Kombinasi nilai pasar dari seluruh industri tersebut akan mencapai $968 Miliar ! Mendekati angka $1 Trilyun ! $968,000,000,000.00!

Dan industri AGE akan mencakup semua industri tersebut. Industri AGE berada di posisi yang unik sehingga bisa masuk dan meraih keuntungan dari tren positif, dari setiap industri yang berhubungan dengan kesehatan karena masalah penuaan dan proses untuk hidup serta terlihat lebih muda mencakup setiap masalah kesehatan dan setiap industri kesehatan.

Saat ini, ukuran dari industri AGE kurang dari $1 Miliar. Namun, bayangkanlah apa yang akan terjadi dalam 2 - 5 tahun ke depan, 5 - 10 tahun ke depan atau 10 - 20 tahun ke depan! Dapatkah Anda membayangkan industri baru yang saat ini bernilai kurang dari $1 Miliar tumbuh menjadi $100 Miliar dalam beberapa tahun ke depan ? John dan saya bisa melihat ini dengan sangat jelas, begitu juga dengan pendiri Morinda lainnya.

Pernahkah Anda membayangkan bagaimana rasanya menjadi pelopor suatu peluang baru yang begitu potensial dan memanfaatkan peluang tersebut untuk membangun kesuksesan hingga puncak tertinggi? Jika Anda bisa memahami visi TruAge maka Anda bisa melihat dengan jelas apa yang ditawarkan Morinda kepada para wirausahawan yang penuh motivasi di seluruh dunia saat ini.

Tidaklah sulit untuk melihat bahwa ukuran industri AGE global akan berkembang dua kali lipat setiap tahunnya untuk jangka waktu yang lama seiring dengan berkembangnya momentum kesadaran akan AGE. Kurang dari $1 Miliar saat ini, lebih dari $10 Miliar dalam jangka waktu 5 tahun, $50 - 100 Miliar dalam 10 tahun.

Apa peranan Morinda dalam pertumbuhan industri tersebut ? Saat ini, Morinda adalah salah satu perusahaan dari segelintir perusahaan di seluruh dunia yang telah menangkap tren dan memanfaatkan potensi tersebut. Morinda telah memposisikan dirinya untuk mengambil porsi yang sangat besar dari pangsa pasar yang sedang bertumbuh ini dengan produk yang terbukti secara klinis, teknologi yang eksklusif dan revolusioner serta pengalaman dalam mengembangkan bisnis selama hampir 20 tahun

Tentu saja, ini berarti kenaikan signifikan dalam volume penjualan, rekrutmen IPC baru, leader - leader baru pada setiap level, pembayaran komisi dan perkembangan yang belum pernah terjadi sebelumnya.

Morinda berada dalam garis depan Industri AGE

Kita tahu apa itu AGE dan bagaimana AGE terbentuk. AGE adalah produk dari kelebihan gula yang mengikatkan diri pada protein di dalam tubuh. Proses tersebut dikenal sebagai glikasi dan hasilnya adalah AGE.

AGE bersifat menghancurkan dan merusak. AGE menyerang jaringan yang sehat sehingga mengancam kesehatan setiap fungsi dan sistem di dalam tubuh.

AGE bisa diukur! Dengan menggunakan TruAge Scanner yang revolusioner dan terbukti secara klinis, AGE bisa diukur dengan cara yang sederhana, cepat dan non-invasif melalui kulit di bagian bawah lengan.

TruAge Scanner memberikan 2 informasi yang sangat penting :
  1. Angka AGE : Memberikan Anda informasi yang relevan mengenai level AGE yang sebenarnya di dalam tubuh Anda. Angka ini adalah parameter kesehatan yang serius seperti layaknya tekanan darah, kolesterol, indeks massa tubuh atau gula darah. Angka AGE adalah hal paling penting yang bisa Anda ketahui mengenai diri Anda sendiri, untuk kesehatan jangka panjang Anda.
  2. TruAge : dengan menggunakan angka AGE sebagai referensi, pengembang TruAge Scanner menemukan cara untuk menghitung "umur" Anda dengan cara yang berbeda dengan usia kronologis Anda. TruAge Anda menunjukkan bagaimana level AGE Anda mempengaruhi usia tubuh Anda yang sebenarnya dan selanjutnya menunjukkan kepada Anda langkah - langkah untuk hidup lebih mudah lebih lama dan lebih menyenangkan.
TruAge Scanner adalah satu - satunya alat di dunia yang bisa diakses oleh masyarakat luas, dirancang untuk memberikan data AGE yang penting. Sejak diperkenalkan pada tahun 2013, lebih dari 1,000,000 orang telah mengetahui angka AGE dan TruAge mereka dari TruAge Scanner yang tersebar di seluruh dunia. Saat ini, kami masih pada tahap awal pertumbuhan dengan lebih dari 800 scanner di seluruh dunia, namun proyeksi kami hingga akhir 2014, angka tersebut akan bertumbuh menjadi 1,500 scanner di seluruh dunia. 

Dengan tingkat pertumbuhan seperti ini, sangatlah realistis untuk mengatakan bahwa di tahun 2018, 5 tahun semenjak TruAge Scanner diperkenalkan, lebih dari 20,000 scanner akan digunakan di seluruh dunia dan lebih dari 135,000 orang akan mengetahui angka AGE dan TruAge mereka setiap harinya !

Industri AGE memiliki 3 elemen yang sangat penting : Edukasi, solusi dan pencegahan.
  1. Edukasi : inilah tugas kita. Kita memberikan informasi dan mengukur AGE. Di seluruh dunia, IPC Morinda dibekali dengan pengetahuan, training dan materi penjualan untuk memperkenalkan konsep AGE kepada setiap orang dan mengarahkan mereka kepada TruAge Scanner sehingga mereka bisa memulai proses untuk menikmati hidup yang lebih lama dan lebih baik.
  2. Solusi : semua pengetahuan yang didapatkan dari TruAge Scanner membuat kita lebih paham mengenai AGE dan bagaimana mengontrol AGE dalam tubuh kita. Pesan penting yang harus disampaikan adalah : "formasi AGE bisa diatasi dengan produk yang telah terbukti, pola makan dan olahraga". Morinda memasuki dunia AGE berkat penelitian yang berkelanjutan dan penemuan yang berasal dari kecintaan kami terhadap noni sehingga membawa kami kepada bahan baku terbaik dari alam yang lainnya, semuanya kaya akan iridoid yang terbukti mampu mencegah pembentukan AGE dan menurunkan angka AGE dalam tubuh. TruAge Maxidoid dan Jus Tahitian Noni adalah produk utama dalam kehidupan sehari - hari.
  3. Pencegahan : karena pembentukan AGE disebabkan oleh kelebihan gula dan protein maka pembentukan AGE bisa dicegah dengan mengontrol gula dalam tubuh dan memberikan asupan protein yang berkualitas tinggi untuk membentuk otot yang sehat.
Penanganan pada setiap area tersebut membentuk sistem yang sempurna untuk menurunkan AGE, meningkatkan setiap aspek dari kesehatan kita dan hidup lebih muda, lebih lama serta lebih bahagia. 

Kita telah maju langkah demi langkah hingga sampai di saat penting ini. Pertama, kita memperkenalkan TruAge Scanner dan informasi mengenai AGE. Kedua, kita memperkenalkan pengetahuan mengenai Maxidoid dan TNJ sebagai produk anti-AGE yang sudah terbukti. Ketiga, kita meluncurkan produk anti-AGE yang penting : TruAge Body Sugar Stop dan TruAge Performance Rapid Fuel.

Dan kini tiba saatnya untuk melengkapi lini produk kami dengan memperkenalkan sistem produk TruAge Core. Untuk melengkapi sistem produk tersebut, kami akan segera meluncurkan produk baru yang disebut sebagai TruAge Skin AGE Therapy Gel. Produk ini akan diperkenalkan pada acara Regional Business Summit di seluruh dunia pada bulan Juli dan Agustus.

Dengan diperkenalkannya AGE Therapy Gel, keseluruhan program manajemen AGE menjadi lengkap, komprehensif, eksklusif dan penuh dengan peluang bisnis. Program manajemen AGE yang lengkap ini kami sebut sebagai TruAge Core.

TruAge Core adalah jawaban yang lengkap dan sinergis terhadap permasalah AGE. Empat produk yang bekerjasama dengan sempurna untuk menghalangi dan melawan pembentukan AGE, mencegah pembentukan AGE dan memberikan kulit proteksi yang sempurna.

TruAge Scanner adalah alat yang paling efektif untuk mengedukasi orang - orang dimanapun mengenai AGE dan seberapa besar kekuatan yang kita semua miliki untuk mengontrol usia kita.

Jus Tahitian Noni dan TruAge Maxidoid telah terbukti mampu menghalangi pembentukan AGE dan membantu tubuh melawan proses tersebut.

Gula sangat berbahaya bagi tubuh. Gula berikatan dengan protein dan menciptakan AGE yang bersifat merusak di dalam setiap bagian tubuh kita, baik di dalam ataupun diluar. Protein sangatlah baik bagi tubuh. Protein membangun otot yang sehat untuk membakar gula dan lemak. Otot yang sehat sangatlah penting dalam menjaga stabilitas, aktifitas dan komposisi tubuh yang baik.

Sugar Stop adalah solusi untuk mengatasi kelebihan gula dalam tubuh.

Rapid Fuel membantu memberikan protein berkualitas tinggi dalam aliran darah yang akan memfasilitasi pembentukan otot yang sehat.

AGE Therapy Gel adalah rekan eksternal dalam mengatasi masalah AGE. Kulit adalah testimoni level AGE dalam tubuh yang paling terlihat jelas. Kulit yang halus dan elastis merupakan cerminan level AGE yang rendah. Sementara kulit yang kaku, tidak elastis, berkerut, bernoda hitam dsb mencerminkan level AGE yang tinggi di dalam tubuh.

AGE Therapy Gel memerangi glikasi dalam kulit.

Pendekatan TruAge Core kami sangatlah sederhana : mengukur dan memantau AGE, menghalangi pembentukan AGE, menyingkirkan gula dari tubuh, membantu tubuh menggunakan protein untuk membentuk otot yang sehat dan mengontrol efek glikasi dalam kulit.

Sistem Produk TruAge Core mewakili pendekatan manajemen AGE pertama di seluruh dunia yang bersifat sinergis. Setiap produk memenuhi kebutuhan yang berbeda namun sangat penting. Sangat sederhana dan langsung mengatasi akar masalah penuaan.
Jus Tahitian Noni/TruAge Maxidoid.
Sugar Stop.
Rapid Fuel.
AGE Therapy Gel.
Inilah bisnis kami, visi kami dan peluang bisnis kami.
Saya sudah memberikan beberapa contoh mengenai besarnya potensi industri AGE dalam beberapa tahun ke depan. Kami meyakini bahwa kunci dari industri ini adalah pendekatan yang sederhana dan lengkap terhadap manajemen dan pencegahan AGE. Dengan TruAge Scanner, kami bisa membuktikan hasil yang didapatkan. Dengan produk - produk kami, kami bisa membantu siapapun memulai program sederhana yang bisa digunakan oleh siapa saja. Berbekal informasi ini dan produk - produk kami, kita akan menyaksikan ledakan dalam bisnis kita.

Dari sisi bisnis, gol kami adalah menggunakan informasi sederhana ini dan sistem produk kami untuk menciptakan penghasilan yang luar biasa. Ini akan menjadi subyek dari update saya berikutnya.

Kita adalah Morinda dan kita DITAKDIRKAN UNTUK MENDOMINASI !

Salam Sukses,

Kelly Olsen


  

http://khasiattahitiannonijuice.blogspot.com/search/label/Join%20Bisnis%20And%20Member




0 Comments
Komentar

No comments:

Post a Comment